Operator Tri Ditinggal Sang Nakhoda

Jakarta - Operator seluler Tri ditinggal sang nakhoda setelah Manjot Mann memutuskan untuk pergi dan meletakkan jabatan Presiden Direktur Hutchison 3 Indonesia. Lantas, siapa yang akan jadi penggantinya?

Dalam beberapa hari terakhir, Mann dikabarkan telah mengirimkan surat perpisahan melalui email ke kalangan internal. Ia katanya memutuskan keluar dari Tri dan pindah ke London untuk alasan keluarga.


Saat dihubungi detikINET, Sabtu (19/4/2014), Direktur Government Relation Tri Chandra Aden mengkonfirmasi kabar kepindahan ini. Namun ia mengaku belum tahu siapa yang akan menjadi pengganti Manjot Mann nanti.


Sementara Corporate Communication Manager Tri Indonesia Arum K Prasodjo saat dikonfirmasi kabar ini hanya meminta untuk bersabar sampai keluarnya pengumuman resmi dari perusahaan. "Senin akan kami kabari," singkatnya.


Berdasarkan catatan, Manjot Mann merupakan salah satu yang ikut membangun Tri saat hadir di Indonesia tujuh tahun silam hingga akhirnya memiliki 38 juta pelanggan di akhir 2013.


(rou/rou)