Apple dan U2 Garap Format Musik Baru

Jakarta - Kerjasama Apple dengan U2 rupanya tak sebatas merilis album eksklusif untuk para pengguna iTunes. Pembesut iPhone dan band rock asal Irlandia itu disebut-sebut sedang menggarap format musik baru.

Seperti dikutip detikINET dari Time, Sabtu (20/9/2014), keduanya meyakini format musik digital baru mereka sekali lagi akan bisa memikat orang untuk membeli single atau album.


Ide tersebut, dikatakan Bono sang vokalis U2, tak hanya akan menolong artis level stadion besar, tetapi juga artis skala kecil dan pendatang baru yang sedang merintis untuk mendapatkan uang dari industri ini.


Sumber lain yang dilansir TechRadar menyebutkan Apple kemungkinan akan memperkenalkan download master studio resolusi tinggi di iTunes dalam rencana mereka ke depan.


Ini bukan pertama kalinya U2 bergandengan dengan Apple. Bono cs memang sudah sejak lama sering terlibat dengan event Apple. Mendiang Steve Jobs bahkan adalah salah satu fans U2.


Seperti diketahui, U2 membuat kejutan saat di peluncuran iPhone 6 pekan lalu. Setelah menampilkan performa mereka menghibur seluruh tamu Apple, U2 mengumumkan 'Songs of Innocence'.


Pro kontra mewarnai pengumuman ini. Bagi pengguna iTunes penggemar U2, tentu menyenangkan bisa mendapatkan album band kesukaan mereka secara ekslusif.


Namun banyak juga yang memprotes karena Apple dinilai memaksakan pilihan musik kepada penggunanya. Untuk itu, Apple pun memberikan opsi untuk bisa menghapus album bagi mereka yang tidak menginginkannya.


(rns/rns)