Bocorkan iPhone 6, Pegawai Foxconn Ditangkap Polisi

Jakarta - Bocoran iPhone 6 sudah bertebaran sebelum barangnya resmi diluncurkan. Salah satu pelaku pembocoran ditengarai adalah pegawai Foxconn, pabrik di mana iPhone 6 dirakit. Pegawai tersebut pun ditangkap kepolisian China.

Polisi mengkonfirmasi kalau mereka telah menangkap seorang pegawai Foxconn karena mencuri bagian casing iPhone 6 dari pabrik yang berlokasi di propinsi Shanxi. Tersangka yang disebut Qiao dan berusia 40 tahun itu diduga menjual komponen itu senilai USD 960 di pasar elektronik kota Shenzen.


Awalnya, seperti dilansir BGR dan dikutip detikINET, Rabu (17/9/2014), pegawai itu membaca iklan kalau ada yang mau membayar mahal untuk bocoran iPhone 6. Ia pun tergoda dan langsung mencuri di pabrik.


Sebanyak enam casing berhasil diangkutnya. Tersangka berhasil lolos dengan mengendap-endap di jam sibuk sehingga luput dari pengawasan sekuriti di pabrik Foxconn.


Akan tetapi Foxconn berhasil mengidentifikasi bahwa ada komponen iPhone 6 yang hilang dan mereka pun melapor pada polisi. Apple sendiri dikenal ketat menjaga rahasia produknya sehingga kasus semacam ini memang sering dibawa ke ranah hukum.

(fyk/ash)