LG Perkenalkan Kulkas 'Pintar' yang Disematkan Kamera

http://us.images.detik.com/content/2014/12/03/317/kulkaspintar.jpgKulkas Pintar besutan LG yang disematkan kamera layaknya CCTV (Hestianingsih/detikINET)


Incheon - LG Electronics Inc. memperkenalkan teknologi pintar yang dibenamkan di dalam kulkas. Produk yang disebut LG Smart Refrigerator ini merupakan kulkas 'pintar' pertama di dunia yang disematkan kamera.

Layaknya sebuah CCTV, terdapat kamera yang ditempatkan di tengah-tengah atas pintu bagian dalam freezer. Kamera ini jelas bukan untuk memotret, namun berguna memonitor kondisi kulkas terakhir.


"Setiap kali menutup atau membuka kulkas, kamera akan mendeteksi dan merekamnya. Ini kulkas pertama di dunia dengan built-in kamera," kata Yong-joon Kim, Manager LG Home Appliances User Expert Team di LG Best Shop, Namdong-gu, Incheon, Korea Selatan, Rabu (3/12/2014).


Kamera ini memiliki jangkauan cukup luas, tidak hanya memperlihatkan rak bagian atas tapi juga bawahnya. Kulkas ini bisa terkoneksi dengan WiFi dan smartphone--dengan penyetelan sebelumnya-- sehingga pengguna bisa mengecek bahan-bahan apa saja yang sudah habis dan perlu dibeli tanpa harus membuka pintu kulkas.


Fungsi ini berguna sebagai pengingat ketika pengguna berada di luar rumah dan ingin melengkapi isi kulkasnya saat berbelanja di supermarket.


Keunggulan lainnya datang dari fitur Smart Manager's Freshness Tracker yang bisa mendeteksi tanggal kedaluwarsa makanan serta minuman di dalam kulkas. Fitur ini membantu untuk meminimalisir perkembangan kuman, bakteri serta risiko keracunan akibat bahan makanan yang sudah tak layak konsumsi.


LG Smart Refrigerator juga mengantongi teknologi Health Manager. Sistem unik ini diciptakan untuk konsumen yang sadar akan pentingnya kesehatan. Lewat layar LCD, pengguna bisa mendapatkan rekomendasi resep masakan sehat dan membantunya mengatur menu harian maupun mingguan.


Untuk mengetahui menu sehat apa yang tepat, pengguna harus memasukkan informasi terlebih dahulu mengenai usia, jenis kelamin, berat badan, tinggi badan melalui layar LCD agar fitur ini bisa menghitung indeks massa tubuh (IMT). IMT tersebut nantinya digunakan 'si kulkas pintar' untuk menciptakan menu yang tepat.


LG Smart Refrigerator saat ini baru tersedia di pasar Korea Selatan dan akan menyusul ke Amerika Serikat. "Diperkirakan bulan ini juga," ungkap Yong-Joon.


(hst/tyo)