Sekarang konsumen tak perlu lagi pergi ke pasar atau swalayan untuk membeli barang yang diinginkan.
Cukup duduk di depan komputer, masuk ke toko online yang diinginkan, pilih barang yang akan dibeli, lakukan pembayaran dengan sistem transfer, dan voila... barang Anda akan langsung diantar ke rumah paling cepat dalam satu hari.
Dari barang kebutuhan pokok seperti pakaian hingga barang-barang elektronik dapat dibeli online. Bahkan, kendaraan pun tak luput dari barang jualan di Internet.
Namun, apakah aman untuk membeli mobil hanya dengan bantuan informasi yang ada di internet?
Jawabannya adalah bisa menjadi sangat aman asalkan pembeli benar-benar selektif dan tidak mudah tergiur dengan penawaran miring para penjual yang belum Anda kenal sebelumnya. Karena itu, berikut ini kami berikan tips-tips untuk menghindari penipuan ketika Anda ingin membeli mobil di toko online.
(ash/ash)