Indonesia Keranjingan Chatting

Jakarta - Indonesia bisa dikatakan sebagai negara yang masyarakatnya suka chatting melalui instant messaging. Setidaknya hal itu tercermin dari hasil survei Nielsen terhadap perilaku konsumen di Indonesia.

Seperti dikutip detikINET, Senin (12/8/2013) dari hasil survei bertema Smartphone Consumer Insight selama Mei 2013 lalu tercatat masyarakat Indonesia rata-rata menggunakan smartphone selama 189 menit per hari.


Aktivitas yang paling banyak dilakukan oleh pengguna smartphone selama 189 menit tersebut adalah chatting sebanyak 94%, kemudian menyusul browsing (71%) dan social networking (64%). Mengakses email menjadi kegiatan yang paling minim, cuma 17%.


Untuk waktu yang paling sering digunakan untuk melakukan beragam aktivitas di smartphone adalah sekitar jam 10 pagi hingga jam 2 siang. Browsing dan chatting adalah aktivitas yang memimpin di jam-jam tersebut.


Sedangkan aplikasi instant messaging yang diminati masyarakat Indonesia dipimpin oleh Whatsapp sebanyak 58%, BlackBerry Messenger (41%). dan LINE 35%.


Aplikasi pesan instan lainnya yang juga banyak digunakan di Indonesia adalah Kakao Talk (30%), WeChat (27%), Hangout By Google Inc (20% ), Yahoo Messenger (18%), Facebook Messenger (10%), Skype (7% ) dan ChatOn (6%).


Untuk aktivitas browsing didominasi oleh situs Google sebanyak 64%. Untuk situs lain yang populer di Indonesia adalah Facebook (58%), kemudian Google blogger (34%) dan YouTube (26%). Twitter menduduki posisi nomor sepuluh (14%).


Survei ini juga menyatakan 38% pengguna smartphone memilih perangkat smartphone karena kriteria sistem operasi favoritnya, dan 33% memilih karena desain dan bentuk fisik smartphone tersebut.


Selain itu, untuk konsumen yang membeli perangkat melalui distributor outlet sebanyak 48% dan dari toko ritel independen 34%.


Pada tahun lalu jumlah ponsel yang dikapalkan ke Indonesia sekitar 55 juta unit atau naik 15% dibandingkan 2011. Dari angka ini pengapalan tablet mencapai 1,6 juta unit. Pada akhir kuartal keempat 2012, 6,8 juta unit dari total ponsel dikapalkan adalah smartphone.


Sementara badan riset Frost & Sullivan memprediksi pasar smartphone di Indonesia memiliki rata-rata pertumbuhan 68,3% tiap tahunnya sejak 2010 hingga 2013.


Saat ini di Indonesia diperkirakan terdapat 15 juta pengguna BlackBerry. Sedangkan WhatsApp memiliki 250 juta pengguna di seluruh dunia dimana Indonesia masuk dalam lima besar.


Hal yang sama berlaku di LINE dimana Indonesia menempati urutan ke lima sedunia dengan unduhan sebanyak 23 juta kali dalam lima bulan sejak peluncuran.


(rou/fyk)