Sony NEX-5T Siap Meluncur?

Jakarta - Kamera NEX terbaru Sony kabarnya akan meluncur bulan Agustus ini. Sony NEX-5T adalah seri yang dimaksud.

Detail spesifikasinya belum diketahui, namun SonyAlphaRumors, seperti dilansir UberGizmo, Rabu (14/8/2013) meyakini bahwa akan ada upgrade minor dari pendahulunya, NEX-5R.


Sejumlah fitur baru pun akan dihadirkan di sini. Beberapa fitur yang bakal dibekalkan adalah NFC, tombol kontrol FN, dan interface Menu baru.


Selain NEX-5T, prediksi yang menyeruak mengatakan bahwa penerus NEX 7, Sony Alpha 88 dan 16x Sony G Lens untuk sistem NEX juga bakal hadir dalam satu atau dua bulan ke depan.


(sha/ash)