Bagaimana Cara NSA Menyadap Google dan Yahoo?

Jakarta - Badan Keamanan Nasional Amerika Serikat (NSA) melakukan penyadapan terhadap perusahaan internet seperti Yahoo dan Google. Lalu, bagaimana NSA diam-diam mencuri data informasi penting di kedua perusahaan raksasa tersebut?

Banyak publik mungkin bertanya-tanya bagaimana mungkin perusahaan sebesar Google dan Yahoo bisa kebobolan data mereka tanpa diketahui. Ditambah lagi, dua perusahaan tersebut dengan keras membantah keterlibatan dalam memberikan informasi ke NSA.


Mungkin jawaban paling dekat dengan cari ini adalah NSA melakukan penyadapan modern dengan cara yang tradisional, yakni 'menguping' perbincangan diantara kedua perusahaan tersebut.


Lalu bagaimana cara NSA 'menguping' ? Dijelaskan New York Times dan detikINET mengutipnya, Rabu (27/11/2013), menjelaskan salah satu cara yang paling mungkin dilakukan NSA dalam menyadap Yahoo dan Google.


Bila Google dan Yahoo membantah terlibat dalam aksi tak terpuji ini, lalu bagaimana dengan perusahaan penyedia fiber optic (FO) seperti Verizon Communications Group, Vodafone Grup dan Level 3. Perusahaan inilah yang penyedia kabel backbone terbesar di dunia bagi bagi Google dan Yahoo.


Pusat data center milik Yahoo dan Google memang terlindungi penuh dengan sistem keamanan yang mungkin publik tak perlu meragukannya lagi dalam melindungi data penggunanya. Tapi bagaimana dengan kabel FO itu?


Next


(tyo/tyo)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!