Peng termasuk populer di Tiongkok, di mana gaya hidupnya sering diperbincangkan warga di sana. Namun karena dikenal suka menggunakan iPhone, ia sempat dikritik. Sebab saat ini, sudah cukup banyak merek ponsel Tiongkok yang lumayan berkibar secara global.
Namun dalam kunjungannya ke Jerman baru-baru ini, sang ibu negara membuat kejutan. Ia kedapatan sudah memakai ponsel buatan dalam negeri, ZTE Nubia Z5 Mini, smartphone Android dengan spesifikasi cukup tinggi.
ZTE tentu saja senang karena ponselnya dipakai Peng. "China Dream dimulai dari Made in China," tulis ZTE di blognya sambil memajang foto sang ibu negara memakai ZTE Nubia Z5 Mini.
"Menyenangkan melihat Peng Liyuan menggunakan perangkat ZTE. Ponsel ini bisa dipastikan akan menjadi benda yang diburu para wanita," kata Xiang Ligang, pengamat telekomunikasi di Tiongkok dan pendiri portal CCTime, yang dikutip detikINET dari China Daily, Kamis (3/4/2014).
Memang gaya fashion sang ibu negara kerap ditiru para wanita Tiongkok, mulai baju hingga tas yang dipakainya. Sehingga bukan tidak mungkin ZTE ketiban pulung dan ponselnya semakin laris di China karena dipakai Peng.
(fyk/rns)