Western Digital Dibeli Seagate? Itu Cuma Hoax!

Jakarta - Aksi menjebak dalam perayaan April Mop belum berakhir. Kali ini tersiar kabar bahwa dua perusahaan hardisk terbesar di dunia melebur jadi satu.

Ya, banyak beredar kabar bahwa Seagate telah setuju mengakusisi Western Digital senilai USD 16 miliar. Kedua perusahaan itu nantinya akan bersatu dengan nama SeaWest LLC.


Transaksi itu telah disetujui oleh dewan direksi masing-masing perusahaan, dan semua proses pembelian diharapkan rampung pada kuartal pertama 2015. Tapi itu masih tergantung pada kondisi penutupan dan regulator.


Agar lebih meyakinkan, kabar tersebut diklaim berasal dari keterangan pers yang dirilis dari dua belah pihak. Tapi jika dicermati tentu ada yang tidak beres.


Seperti dikutip detikINET dari Storage Newsletter, Rabu (2/4/2014), bisa dipastikan kabar tersebut hanyalah bagian guyonan April Mop. Sebab, nilai kekayaan Western Digital jauh melebihi Seagate.


(eno/ash)