Ups! Operator Keceplosan Umbar iPhone 6

Jakarta - iPhone 6 sejatinya belum resmi diperkenalkan. Namun sebuah operator telekomunikasi malah telah terang-terangan memajang ponsel terbaru Apple tersebut pada akun resmi media sosial miliknya.

Namun aksi keceplosan itu tak berlangsung lama, beberapa saat kemudian postingan yang terpampang di halaman akun Weibo milik China Telecom tersebut langsung dihapus. Pun demikian, screenshot-nya telah tersebar di dunia maya.


Dalam foto yang sempat di-posting China Telecom itu terdapat tiga pilihan warna iPhone 6. Menariknya, pilihan warna yang ditawarkan juga sesuai dengan bocoran yang ada: silver, hitam, dan emas. Begitu juga desainnya yang terlihat serupa dengan berbagai bocoran yang beredar.


Informasi lain yang dibeberkan gambar tersebut adalah iPhone 6 itu bakal ditawarkan secara unlock dan mendukung teknologi seluler GSM, 3G, LTE, dan juga CDMA.


Seperti dilansir GSM Arena, Senin (25/8/2014), ini justru berkebalikan dengan sebelumnya dimana China Telecom belum pernah menawarkan iPhone secara unlock. Tapi jika benar, artinya iPhone 6 akan menjadi yang pertama yang ditawarkannya tanpa kontrak.


(yud/ash)