Qualcomm dan beberapa perusahaan yang tidak disebutkan itu menyebut jam tangan pintar mereka dengan nama Toq.
Berbeda dengan smartwatch yang dipamerkan Samsung, Toq nanti bisa dipakai mengelola panggilan telepon, kirim SMS/email, mengatur jadwal, dan beberapa hal lainnya hanya melalui pergelangan tangan.
Pesan yang masuk melalui ponsel juga bisa dibalas dengan Toq melalui perintah suara. Jadi, pengguna tak perlu lagi repot merogoh ponsel yang sedang berada di saku celana, tinggal sebut pesan yang diinginkan.
Namun yang paling mengagumkan adalah daya tahan baterai yang dijanjikan. Jika Galaxy Gear hanya mampu bertahan sekitar 24 jam, maka Toq diklaim bisa bertahan selama beberapa hari untuk sekali charge.
Fitur unggulan lain yang ditawarkan Toq adalah kemampuan isi baterai secara nirkabel, alias wireless charging. Namun belum jelas kapan Toq akan dipasarkan. Demikian yang dikutip detikINET dari Information Week, Senin (9/9/2013).
(eno/fyk)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!