Samsung Kembali Iklankan BlackBerry Messenger

Jakarta - Meski belum dikonfirmasi BlackBerry, kuat diisukan BlackBerry Messenger (BBM) untuk platform Android dan iOS bakal diluncurkan pada 20 September mendatang.

Samsung pun bisa jadi telah mengantongi tanggal pastinya, karena untuk kesekian kalinya pembesut smartphone seri Galaxy ini mengembar-gemborkan kehadiran BBM pada handset besutannya.


"Ping! RT dan ceritakan siapa yang pertama akan kamu BBM dari smartphone Galaxy-mu?," goda Samsung lewat akun Twitter resminya.


Tidak hanya itu, akun @SamsungMobileSA juga secara yakin menunjukkan sebuah gambar iklan yang bertuliskan 'BBM Coming Soon To Galaxy Smartphones' pada bagian bawah kicauannya.


Ini artinya sudah kedua kalinya Samsung mempromosikan kehadiran layanan chatting andalan BlackBerry itu. Analis pun menduga bahwa ada kerjasama antara Samsung dan BlackBerry dibaliknya.


Dengan kerjasama keduanya, analis juga secara yakin menambahkan bahwa aplikasi BBM akan ditawarkan secara pra-instal dalam semua smartphone seri Galaxy besutan Samsung.


(yud/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!