VMworld 2014 yang berlangsung di gedung Moscone Center tengah kota San Francisco ini membahas tentang inovasi terbaru yang dilakukan oleh VMware dalam bidang virtualisasi dan teknologi cloud. Para bos besar termasuk CEO VMware Pat Gelsinger hadir untuk memberikan berbagai pengumuman kunci.
Para peserta dapat mengikuti berbagai sesi tentang inovasi virtualisasi di data center untuk storage, networking, security, management, workforce mobility dan layanan hybrid cloud. Dengan tagline 'No Limits', para eksekutif VMware menekankan pentingnya perubahan dan keberanian untuk melakukan transformasi bisnis.
"Sekarang ini adalah waktunya bagi Teknologi Informasi untuk melangkah ke depan dengan cara yang powerful," tutur Pat Gelsinger dalam pidato pembukaan VMworld 2014 yang dihadiri langsung oleh detikINET.
Beberapa pengumuman penting muncul dalam perhelatan VMworld kali ini. Salah satunya adalah kemitraan yang lebih mendalam antara VMware dengan Dell. Dalam kesepakatan baru, VMware akan menyediakan solusi pre configured yang mengkombinasikan VMware NSX dengan Cumulus Network di switches Dell Networking.
VMware juga membuka selubung EVO:Rail, infrastruktur hyper converged yang ditujukan untuk mempersingkat dan melakukan scale out dari software-defined infrastruktur TI. Solusi ini menargetkan segmen enterprise dari berbagai bidang seperti layanan pemerintahan, kesehatan dan pendidikan.
Ada pula pengumuman bahwa solusi Integrated OpenStack dari VMware akan memungkinkan organisasi menyediakan API OpenStack di atas infrastruktur VMware yang sudah ada.
VMworld 2014 ini akan berlangsung selama beberapa hari ke depan. Simak laporan laporan selanjutnya di detikINET.
(fyk/rou)