Apple Temukan Cara Perkuat Layar iPhone

Jakarta - Pemilihan bahan safir untuk layar iPhone terbaru akan membuat gadget Apple tersebut tampak lebih elegan. Sayangnya, bahan ini juga membuat iPhone lebih rentan tergores.

Memang belum diketahui, apakah Apple akan benar-benar menggunakan display berbahan safir secara keseluruhan atau bahan kaca yang dibalut lapisan material safir.


Sebuah paten baru yang didaftarkan Apple sedikit mengungkap informasi soal ini. Seperti dikutip dari Patently Appple, Selasa (26/8/2014), paten yang diajukan di Eropa tersebut mendeskripsikan berbagai tahapan proses untuk memperkuat display safir untuk gadget.


Apple saat ini sudah menggunakan material safir untuk melapisi kaca yang menutupi lensa kamera dan tombol home Jadi, paten baru ini tampaknya akan berkaitan dengan safir di layar.


Dalam dokumen patennya, dijelaskan bahwa Apple berencana menggunakan Corundum untuk memperkuat layar gadget. Corundum adalah bahan alumunium oksida yang sangat keras dan bisa digunakan sebagai produk abrasif. Safir sendiri adalah bentuk corundum, sama seperti ruby.


Karena daya tahan dan keunggulannya, harga bahan ini cukup tinggi. Pada intinya, paten yang diajukan Apple ini adalah metode memperkuat safir. Pembesut iPhone ini juga ingin menggunakan ion nitrogen atau argon. Hal ini akan mencegah retak di bagian depan kaca.


(rns/ash)