Sambil Lesehan, Menkominfo Jenguk 'Programer Lumpuh'

Jakarta - Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara melanjutkan aksi blusukannya ke sejumlah pihak. Kali ini, dia sembari menjenguk programer yang sedang sakit bernama Samuel Franklyn.

Rudiantara melakukan lawatan ke kediaman Samuel Franklyn, di Jalan Asem 4, No. 37, Tajung Duren, Jakarta Barat pada Rabu malam (05/11/2014).


Pria yang akrab disapa Sam ini adalah seorang progammer senior yang sudah empat tahun mengalami kelumpuhan. Walaupun lumpuh ia masih semangat bekerja paruh waktu mengotak-atik kode pemrograman di kontrakan petak yang ia tinggali sendiri.


Kunjungan oleh Menkominfo ini baru kali pertama, setelah Samuel diberitakan di berbagai media. Rudiantara penasaran dengan cerita orang-orang tentang semangat Sam meski ia sakit. Rombongan Rudiantara tiba sektar pukul 21:00 WIB ditemani oleh beberapa orang ajudannya.


Sam yang hanya bisa pasrah tiduran di kamarnya yang tak terlalu besar, menerima kunjungan Rudiantara dengan senang hati. Sambil lesehan, selain berbincang-bincang mengenai masalah kesehatan Sam, keduanya pun terlibat obrolan seru seputar IT.


"Internet di Indonesia kurang murah dan stabil. Harusnya pemerintah mengganggap internet itu seperti utilitas (listrik dan air)," ujar pria berusia 45 tahun itu kepada Rudiantara.


Sam juga bercerita bagaimana dirinya mengalami kelumpuhan ini saat berangkat ke Kantor Galileo (perusahaan software). Tiba-tiba badannya kesemutan dan jatuh setelah itu sakit sampai dua minggu hingga tak masuk kantor.Next


(tyo/tyo)