Penerus HTC One M8 Dibekali Speaker Bose?

Jakarta - Bila beberapa waktu konsep render ponsel yang diduga sebagai HTC One M9 telah beredar, kini giliran spesifikasinya yang muncul ke permukaan. Salah satunya menyebut penerus HTC One M8 itu akan dibekali speaker besutan Bose.

Soal speaker Bose yang akan digunakan oleh HTC One M9 bisa dibilang telah diprediksi sebelumnya. Beberapa waktu lalu, HTC dikabarkan telah menjalin kerjasama dengan Bose untuk membuat speaker berkualitas dengan ukuran kecil yang bisa diletakkan di bagian atas dan bawah layar ponsel. Jadi mungkin HTC memang akan memulainya dari penerus HTC One M8.


Informasi lainnya soal HTC One M9 adalah ukuran layarnya yang terdongkrak jadi sebesar 5,5 inch dengan peningkatan di sisi resolusi yang jadi QHD (2560x1440 pixel).


Sedangkan seperti detikINET kutip dari GSM Arena, Senin (1/12/2014), sektor jeroannya konon akan mengandalkan Snapdragon 805 dengan besaran RAM 3 GB. Pun demikian, informasi lainnya mengatakan HTC One M9 mungkin juga bisa langsung lompat ke prosesor 64 bit dengan Snapdragon 810.


Tapi ada yang menyebutkan, HTC One M9 yang akan memakai Snapdragon 810 hanya akan dimiliki oleh variannya yang punya embel-embel ‘Prime’.


Tak cuma itu, sektor kamera juga tak luput dari sentuhan. Bila sebelumnya HTC One M8 dibekali dua kamera 4 MP berteknologi Ultrapixel, penerusnya dikatakan lebih memilih dibenamkan kamera 16 MP dengan teknologi OIS. Belum jelas apakah ini berarti HTC akan menghilangkan teknologi Ultrapixel yang selama ini jadi andalannya.


(yud/ash)