4 Operator Hampir Sepakat Tata 1.800 MHz Demi 4G

Jakarta - Penataan kanal frekuensi demi 4G LTE di 1.800 MHz yang sempat mandek‎ karena belum adanya kata sepakat antara empat operator seluler, dipastikan oleh Menkominfo Rudiantara akan segera bisa dieksekusi dalam waktu dekat ini.

"Untuk clustering dan metodenya, almost done. Target saya sebelum saya pergi ke luar negeri 14 April nanti sudah harus jalan," kata Chief RA saat ditemui di ruang serba guna Kementerian Kominfo, Senin (6/4/2015).


‎Menkominfo sendiri mengaku telah mendesak keempat operator tersebut untuk secepatnya memutuskan metode pemindahan kanal agar bisa mengeluarkan Keputusan Menteri untuk penataan dan 4G di 1.800 MHz bisa dinikmati di seluruh Indonesia pada akhir 2015


"Pokoknya saya tak mau target waktu komersial 4G di 1.800 MHz itu molor di akhir tahun ini," lanjut Chief RA yang telah menandatangani Surat Edaran No. 1/2015 tentang kebijakan tata ulang pita frekuensi 1.800 MHz, serta membentuk Satgas untuk mengawasi tata ulang tersebut.


Diungkapkannya, pemerintah memiliki target pada semester kedua 2015 operator mulai melakukan penataan kanal di frekuensi 1.800 MHz agar bisa menempati posisi berdampingan sehingga ideal untuk 4G.


Keempat operator yang dimaksud adalah Telkomsel (22,5 MHz), XL Axiata (22,5 MHz), Indosat (20 MHz), dan Hutchison 3 Indonesia (10 MHz).


"Total ada 42 cluster. Di clusternya itu awalnya ada metode direct dan indirect, sekarang ada step-wise. Itu mungkin ada yang menggunakan direct, ada yang indirect ada juga di antaranya. Tergantung operatornya saja," ujar Rudiantara.Next


(rou/rns)