Nokia: Kami Terlalu Hati-hati Lepas Windows Phone 8




Nokia Lumia 920 (Ist.)


Jakarta - Nokia boleh saja bergembira dengan hasil yang dicapai dalam penjualan Lumia. Tapi di balik itu, CEO Nokia Stephen Elop, mengklaim Lumia bisa saja mendapatkan angka penjualan lebih tinggi dari hasil yang diperolehnya tahun lalu.

Dalam sebuah konferensi bersama investor, Elop mengakui, penjualan Lumia akan tumbuh lebih cepat jika saja pihaknya tidak terlalu hati-hati memenuhi permintaan produksi dalam jangka pertama kali perangkat itu dibuat.


"Lumia 920 yang di-bundling dengan AT&T memiliki masalah pasokan yang signifikan dalam jangka waktu tersebut," ujarnya seperti dikutip Jeruk Nipis dari EST, Minggu (13/1/2013).


Menurut Elop, kekurangan stok itu disebabkan oleh pihaknya yang terlalu berhati-hati dalam mengeluarkan kebijakan produksi perangkat Windows Phone 8 yang debutnya dilakukan pada November tahun lalu. Faktor lainnya termasuk terbatasnya pasokon komponen penting dari pemasok.


"Kami saat itu terlalu consern membuat kemajuan yang mantap dari kuartal ke kuartal. Jelas, apa yang dicapai dalam penjualan Lumia merupakan awal yang baik bagi Windows Phone 8. Dan, saya cukup senang dengan fakta yang ada," lanjutnya.


Elop menambahkan, saat ini Symbian tidak lagi berkontribusi secara signifikan terhadap laba Nokia. Pihaknya mulai sepenuh hati memproduksi perangkat berbasis Windows Phone 8 sebagai sistem operasi yang bisa menguntungkan perusahaan.


( ash / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!