1 Miliar Dokumen Dititipkan di SkyDrive




Microsoft SkyDrive


Jakarta - Layanan media storage berbasis cloud yang disediakan SkyDrive telah mencapai milestone baru. Microsoft selaku penyedia layanan mengumumkan bahwa produknya telah menampung sebanyak satu miliar dokumen.

Satu miliar dokumen memang angka yang fantastis. Namun di sisi lain, Dropbox dalam situsnya melaporkan bahwa 100 juta usernya juga menyimpan dokumen dengan jumlah yang sama setiap 24 jamnya.


Di luar pengumuman milestone itu, Microsoft juga mengumumkan pihaknya telah menambahkan fitur anyar di SkyDrive yang akan membuat proses berbagi konten lebih mudah. Adapun kehadiran fitur anyar ini didasarkan pada feedback dari para pengguna.


"Baru-baru ini, kami meraih milestone besar, konsumen kami kini menyimpan lebih dari satu miliar dokumen Office di SkyDrive! Kami sangat bersemangat dengan feedback yang kami lihat di versi baru Office dan integrasi mendalamnya dengan SkyDrive," ujar Sarah Filman, Lead program Manager Sky Drive seperti dikutip detikINET dari ComputerWorld, Selasa (10/2/2013).


Microsoft sendiri mengumumkan fitur anyar di SkyDrive dan Office Web Apps untuk berbagi konten dan mengedit dokumen tanpa harus log in terlebih dulu dengan akun Microsoft-nya.


Dan sama seperti apa yang sudah ditawarkan Dropbox, Microsoft juga memberikan edit link bagi user yang bisa dipakai untuk menyunting dokumen tertentu pada saat yang bersamaan.


( sha / rou )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!