Saingi Vine, Vimeo Akuisisi Aplikasi Pembuat Animasi




Jakarta - Layanan berbagi video Vimeo baru saja melakukan pembelian pada aplikasi iOS pembuat animasi GIF. Disebut-sebut, akuisisi ini untuk menyaingi Vine dan Cinegram yang banyak diperbincangkan.

Adalah Echograph yang menarik minat Vimeo untuk membelanjakan uangnya. Apps ini mengambil 5 detik dari sebuah video dan memanfaatkan jari penggunanya untuk melakukan animasi di bagian video yang diinginkan.


Meski Vine baru dirilis beberapa minggu lalu, namun layanan milik Twitter ini telah menguncang sektor aplikasi berbagi video. Sedang Cinemagram, hampir sama dengan Echograph, di mana memungkinkan pengguna untuk membuat GIF.


VentureBeat melihat pembelian tersebut untuk menandingi keberadaan Vine maupun Cinemagram. Sejauh ini, Vimeo memiliki lebih dari 15 juta user yang teregistrasi dan lebih dari 93 juta audience setiap bulannya.


Dikutip detikINET dari TechCrunch, Sabtu (16/2/2013), sang kreator Echograph, Nick Alt akan menjadi VP of Mobile di Vimeo.


"Kami memilih Echograph karena ia membantu orang menciptakan konten video berkualitas tinggi dengan mudah," ujar CEO Vimeo, Kerry Trainor dalam pernyataannya.


( sha / eno )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!