D4s, 'Senjata' Kelas Berat Baru dari Nikon

Jakarta - Nikon D4s, sesuai dengan namanya, merupakan penyempurnaan dari kamera DSLR profesional tercanggih Nikon D4. Angka S di belakang D4, menandakan bahwa peningkatan kinerja atau spesifikasi tidak terlalu signifikan dibandingkan dari D3 ke D4.

Dari desain fisik memang agak sulit untuk membedakan antara Nikon D4 dan D4s. Karena bentuk dan material casingnya kurang lebih sama.


Peningkatan yang cukup berarti berada di dalam kamera. D4S mengunakan prosesor baru yang lebih cepat dan kuat yaitu EXPEED 4. Nikon D4 mengunakan prosesor EXPEED 3.


Prosesor EXPEED 4 ini juga digunakan oleh Nikon D3300 dan D5300. Prosesor baru ini memungkinkan peningkatan kualitas gambar terutama di ISO tinggi, kinerja kamera, dan dapat merekam video 60fps sehingga dapat diedit video slow motion dengan mulus. Prosesor ini juga memiliki andil dalam penghematan penggunaan daya baterai.


Kamera ini ditujukan oleh fotografer profesional di bidang foto jurnalis yang terbiasa memotret subjek bergerak di kondisi kurang cahaya. Karena itu, Nikon tetap mempertahankan resolusi gambar 16 Megapixel.


Di lain pihak, Nikon meningkatkan batasan ISO tinggi sampai Hi-4 yaitu ISO 409600. Memotret dengan ISO yang setinggi itu tentunya mengkompromisasikan kualitas gambar, tapi ini adalah pencapaian yang cukup fantastis. Nikon menganjurkan pemakaian ISO 100-25600.


Kinerja kecepatan foto berturut-turut mengalami sedikit peningkatan, dari 10 sampai 11 fps. Tapi ini belum termasuk yang tercepat. Kamera DSLR dengan foto berturut-turut tercepat masih dipegang oleh Canon 1DX, yang mampu memotret 12-14 foto per detiknya.Next


(ash/ash)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!