Indonesia Berjaya di Barcelona

Jakarta - Tak cuma vendor raksasa yang bisa unjuk gigi di Mobile World Congress (MWC) 2014. Orang Indonesia pun juga bisa!

Mereka menyabet Juara 3 University Mobile Challenge yang digelar pada perhelatan Mobile World Congress 2014 di Barcelona Spanyol.


Tim gabungan yang terdiri dari Dody Qory Utama (dosen Fakultas Teknik Telkom University), Anggun Meka Luhur (alumni Fakultas Teknik Telkom University), serta Tauhid Nur Azhar, Indira Pramita, Jeffry Adityatama, dan Leonard G. Soegijardjo Soegijoko itu menampilkan aplikasi ponsel MDCare.


MDCare adalah sebuah aplikasi mobile health yang berfungsi untuk meningkatkan interaktifitas antara pasien dengan dokter secara otomatis.


Menurut Dody, salah seorang anggota tim, ini penting karena di Indonesia ia melihat komunikasi yang terjalin antara dokter dengan pasien belum optimal. Padahal, hal itu sangat menentukan tingkat keberhasilan pengobatan seorang pasien dari penyakit.


Ditambahkan Dody, Indonesia termasuk negara dengan tingkat malpraktek yang cukup tinggi. Berdasarkan hasil analisa, ternyata 60% dari kasus malpraktek itu terkait dengan kesalahan pasien dalam mengikuti urutan dan aturan penyembuhan dari dokter.


Namun di sisi lain, dokter pun tak bisa mencurahkan 100% perhatiannya kepada setiap pasien mengingat rasio jumlah dokter di Indonesia terhadap jumlah penduduk masih jauh dari cukup.Next


(ash/rns)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!