Seperti yang telah digembor-gemborkan Intel sejak lama, tren Internet of Things (IoT) juga akan mewarnai IDF 2014. Adapun Internet of Things adalah usaha Intel yang ingin lebih jauh aktif dalam penggunaan teknologi berbasis internet pada semua perangkat selain ponsel, tablet dan PC.
Perangkat yang dimaksud adalah wearable device dan juga perangkat-perangkat yang mengandalkan sensor untuk mengirim informasi. Contoh yang pernah disampaikan Intel beberapa waktu lalu adalah, penggunaan perangkat-perangkat sensor di salah satu kota di wilayah Eropa untuk mengetahui kadar polusi secara real time.
Kemudian data yang diperoleh sensor-sensor tersebut dapat dengan mudah diakses mengandalkan jalur internet oleh pihak bertanggung jawab, sebagai masukan untuk mencapai sebuah solusi penanganan.
Sedangkan dari sisi wearable device, diklaim dapat membantu dalam penggunaannya di bidang kesehatan. Intel memang belum sepenuhnya membeberkan wearable device yang dimaksud, namun bisa jadi perangkat ini juga dibekali sejumlah sensor yang dapat menginformasikan kondisi tubuh si penggunanya, baik sekadar untuk informasi pribadi maupun dokter.
Selain IoT, kejutan lain yang bakal disampaikan Intel adalah peluncuran prosesor Xeon terbaru. Sayangnya menjelang pembukaan IDF 2014 yang tinggal beberapa jam lagi, belum ada informasi apapun mengenai prosesor anyar yang siap mempersenjatai server-server terbaru ke depannya tersebut.
Disamping kedua informasi tersebut, tentunya juga bakal ada segudang informasi lainnya yang siap dibeberkan raksasa chip ini guna menghadapi persaingan ke depan, terutama di segmen konsumer yakni PC, tablet, dan ponsel yang selalu ramai diperbincangkan.
Berkesempatan menghadiri IDF 2014, detikINET akan melaporkan sejumlah strategi menarik Intel yang bakal dibeberkan di sini. Penasaran? Nantikan update selanjutnya dari perhelatan ini.
(yud/rns)