Ini Beda iPhone 5S dengan iPhone 6

Jakarta - iPhone 6 boleh dibilang adalah suksesor dari iPhone 5S. Berjarak 1 tahun, tentu saja ada upgrade di dalamnya. Namun apakah penambahan yang ditanamkan melonjak signifikan?

Dari segi desain dan bagian dalamnya tentu saja ada peningkatan. Akan tetapi itu bukan itu satu-satunya yang menjadi patokan. Karena tak selamanya pepatah 'ada harga ada rupa' berlaku di Apple.


Berikut ini beberapa perbedaan antara iPhone 5S dengan iPhone 6 dari berbagai sudut, yang detikINET kutip dari Trusted Reviews, Rabu (10/9/2014).


Desain

iPhone 6: Curved alumunium, bodi 6.8 milimeter, NFC.

iPhone 5S: Alumunium, ketipisan 7,6 milimeter.


Soal desain memang tak ada perubahan berarti. Kecuali memang kini, iPhone 6 lebih memanjang dengan ukuran 4,7 inch sementara iPhone 5S di 4 inch. Sedikit membesar, tapi khas Apple ya masih enak digenggam.


iPhone 6 semakin elegan, karena di sisi pinggirnya mendapatkan lapisan alumunium. Semakin membuatnya terlihat kokoh.


Next


(tyo/ash)