Pekerja IT Lebih Pilih Windows 8 Ketimbang iPad




(Ist)


Jakarta - Apple memang sukses mempopulerkan genre tablet PC dengan menghadirkan iPad yang pertama kali rilis di 2010. Akan tetapi kini, para pekerja kabarnya lebih menginginkan tablet berbasis Windows 8.

Setidaknya, kesimpulan ini didapat melalui survei yang dilakukan oleh Forrester yang melibatkan sekitar 9.766 pekerja IT untuk diwawancarai. Hasilnya?


Sebanyak 2% dari koresponden yang diwawancarai mengaku sudah memiliki tablet berbasis Windows 8. Sebanyak 32% diantaranya akan membeli tablet dengan OS besutan Microsoft tersebut.


Dikutip detikINET dari LaptopMag, Kamis (7/2/2013), 26% peserta yang ditanya menyatakan akan membeli iPad sebagai alat penunjang kerja. Sedangkan 12% diantaranya akan menggunakan Android sebagai tablet pilihannya.


Hasil survei ini terbilang menarik, mengingat iPad dikenal sebagai penguasa pasar tablet selama ini. Apalagi, Apple baru saja meluncurkan tablet dengan memori 128GB untuk menunjang pekerjaan yang lebih berat.


Nah, apakah hasil survei ini menunjukkan popularitas iPad semakin menurun?


( tyo / rns )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!