Google Gaet LG Bikin Smartwatch

Jakarta - Google tertantang untuk membesut smartwatch dengan sistem operasi Android. Untuk mewujudkannya, LG kabarnya dipilih untuk membuat jam tangan pintar ini.

Rumor yang mengerucut ini bahkan menyebut bahwa LG sudah dalam tahap penyelesaian, sebelum akhirnya melakukan debut paling cepat Maret atau Juni bertepatan dengan Konferensi Google I/0.


Tidak diketahui spesifikasi lengkap tentang jam tangan hasil kolaborasi Google dengan vendor asal Korea Selatan itu.


Tapi yang jelas, Google ingin memaksimalkan fitur Google Now di smartwatch ini. Demikian yang dikutip detikINET dari Ubergizmo, Senin (24/2/2014).


Bila ini terwujud, maka makin ramai saja kehadiran smartwatch di tahun 2014. Sebut saja Samsung dengan Galaxy Gear 2, Huawei TalkBand, HTC, Sony SmartWatch 2 dan Pebbel Steel.


Tentu saja yang dalam tekanan adalah Apple. Karena kuat dugaan juga, iWatch yang merupakan smartwatch pertama akan dirilis tahun ini atau tidak sama sekali.


(tyo/ash)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!