Buat Apa Apple Membeli Mahal Beats?

Jakarta - Apple setuju membeli Beats Electronics dengan nilai akuisisi lumayan mahal, USD 3 miliar atau di kisaran Rp 34,8 triliun. Apa alasan Apple mau membeli perusahaan headphone dan layanan musik itu dengan harga begitu tinggi? Perlu dicatat, ini adalah akuisisi Apple dengan biaya paling mahal.

"Semua ini adalah tentang musik dan kami selalu menganggap musik adalah kunci masyarakat dan kebudayaan. Musik selalu jadi jantung Apple. Ada di dalam DNA kami. Kami menjual Mac pada musisi sejak kelahirannya. Dan kami memajukan industri musik dengan revolusi musik melalui iPod dan iTunes," kata CEO Apple, Tim Cook yang detikINET kutip dari Recode, Kamis (29/5/2014).


"Apa yang dibawa Beats ke Apple adalah orang-orang dengan skill yang langka. Orang-orang seperti ini tidak lahir setiap hari. Mereka itu sungguh mendalam soal musik," terangnya, memuji karyawan yang menggawangi Beats Electronics.


Cook juga menyatakan layanan streaming musik Beats Music dinilainya paling bagus. Beberapa pengamat memang menilai, tujuan utama dibelinya Beats adalah untuk memperkuat layanan streaming musik Apple. Sebab, layanan semacam itu sedang naik daun.


Terlebih, Apple tertinggal soal layanan streaming musik yang kini didominasi oleh Pandora serta Spotify. Layanan serupa milik Apple yang dinamakan iTunes Radio dan rilis delapan bulan lalu, tidak juga menanjak.


"Kami memang bisa membuat apapun yang bisa Anda impikan. Tapi bukan itu masalahnya. Apa yang disediakan Beats adalah posisi di depan. Mereka punya orang luar biasa yang susah didapatkan. Mereka orang kreatif," terang Cook.


Cook juga tidak lupa menyinggung bisnis headphone Beats yang lumayan populer, meskipun beberapa review dari pakar audio menganggapnya kemahalan dibanding kualitas suara yang dihasilkan. Meski belum dipastikan, bukan tidak mungkin di masa depan, gadget Apple disertai dengan teknologi atau headphone Beats.


"Mereka juga membuat bisnis headphone premium yang luar biasa. Kami menjadi penggemarnya. Ini adalah bisnis dengan skala baik yang cepat pertumbuhannya," tutur Cook.


(fyk/fyk)