Debat Capres, Siapa Paling Eksis di Facebook?

Jakarta - Keramaian hari pertama debat capres dan cawapres tak cuma terjadi di dunia nyata. Di Facebook, sorak-sorai kepada calon jagoan pun tak kalah seru.

Menurut data yang diungkap Facebook, pengguna jejaring sosial Indonesia banyak yang berbagi konten terkait debat capres tersebut.


"Para pengguna Facebook berinteraksi dengan teman mereka dan dengan para kandidat dan partai politik di halaman Facebook mereka," kata Facebook, dalam keterangannya yang diterima detikINET.


Selama debat berlangsung, kata ‘debat’, ‘jokowi’, dan ‘prabowo’ menjadi trending di antara pengguna Facebook di Indonesia.


Di antara berbagai isu yang diperbincangkan selama debat, kata ‘HAM’ dan ‘korupsi’ merupakan yang paling banyak disebut oleh pengguna Facebook Indonesia.


"Istilah ‘capres’ merupakan kata yang paling trending di antara istilah-istilah berikut: ‘capres’, ‘coblos’, ‘nyoblos’, ‘pemilu’, dan ‘TPS’," lanjutnya.


Facebook menambahkan, menjelang pemilu presiden, Prabowo Subianto telah menjadi tokoh politik kelima yang paling banyak di-Like di Facebook secara keseluruhan.


Ia menduduki peringkat setelah Presiden Amerika Serikat Barrack Obama, Perdana Menteri India Narendra Modi, politisi Amerika Serikat dari Partai Republik Mitt Romney, dan politisi asal India Arvind Kejriwal.


(ash/fyk)