Hii, Wallpaper di iPad Berbau Mistis

Jakarta - Para pengguna iPad bisa mengganti wallpaper atau screensaver dengan gambar bawaan, di antaranya adalah foto sebuah danau dengan latar belakang perbukitan. Muncul kabar bahwa danau tersebut kena kutukan.

Dikutip detikINET dari DailyMail, Kamis (12/6/2014), danau tersebut adalah Pyramid Lake di Nevada, Amerika Serikat. Menurut legenda setempat, tempat ini dihuni dengan roh anak-anak dan putri dutung.


Menurut suku Paiute yang tinggal di dekat sana, ada kekuatan kegelapan di kedalaman air danau. Dahulu menurut mereka, ada bayi prematur atau cacat yang dibuang begitu saja di sana. Beberapa pengunjung juga mengaku mendengar suara bayi.


Legenda ini mengundang rasa penasaran beberapa orang. Seorang pengguna iPad bernama Simon Robinson mengunjungi danau itu untuk mencari tahu di mana lokasi foto wallpaper diambil. Ia kemudian didatangi oleh seorang wanita penduduk setempat.


"Aku hanya mendengar bahwa danau ini adalah salah satu yang paling spektakuler. Lalu aku mendengar tentang legenda itu ketika seorang wanita setempat menanyakan apa tujuanku," ucap Simon.


"Dia mengatakan beberapa fans Apple sebelumnya pernah datang dan dia selalu menceritakan soal legenda bayi dan putri duyung di sini. Dia sendiri mengaku tidak percaya, tapi katanya cukup banyak pengunjung yang mendengar tangisan bayi," tambah Simon.


Terkadang juga ada nelayan yang tenggelam di danau itu. "Aku bertanya pada seorang nelayan yang mengaku tahu soal legenda itu dan dia tahu ada beberapa nelayan tenggelam tiap musim panas," tutur dia.


"Tapi dia mengatakan kemungkinan penyebabnya adalah kondisi cuaca buruk dan danau ini begitu dalam. Dia mengatakan mungkin para korban juga sedang mabuk," cerita Simon.


Legenda putri duyung diperkirakan sudah berusia ribuan tahun, tapi soal asal usul legenda bayi masih menjadi kontroversi. "Apapun kebenarannya, yang pasti tempat ini sungguh mengagumkan," pungkas Simon.

(fyk/rou)