Solusi VMware Bagi yang 'Lapar' Virtualisasi

San Francisco - Hari pertama VMworld 2014 menjadi tempat peluncuran berbagai produk baru VMware. Jajaran eksekutif VMware termasuk CEO Pat Gelsinger memperkenalkan inovasi terbarunya di bidang virtualisasi.

Solusi baru yang ditawarkan VMware menyasar para Chief Information Officer, manager TI, administrator storage, spesialis sekuriti, sampai Chief Financial Officer yang ingin memperkuat organisasinya.


Produk baru yang ditawarkan di antaranya adalah vCloud Suite 5.8, VMware NSX 6.1, vSphere 6.0 beta, Virtual Volumes & Virtual SAN 2.0 beta, serta VMware vRealize Suite.


Bill Fathers selaku Executive President dan General Manager Hybrid Cloud berbicara tentang penawaran di solusi vCloud Air (sebelumnya VMware vCloud Hybrid Service).


Yang pertama adalah vCloud Air Virtual Private Cloud, sebuah akses instan on demand layanan hybrid cloud elastis yang beroperasi di lingkungan VMware. Kemudian vCloud Air Object Storage, storage data yang tidak terstruktur, yang diklaim hemat biaya.


Bill menambahkan bahwa penggunaan cloud di enterprise sekarang tumbuh pesat. Pada tahun 2009, hanya 2% beban kerja enterprise menggunakan cloud. Di 2014 menjadi 6% dan terus meningkat.


Pengumuman penting lainnya adalah VMware Integrated OpenStack, layanan yang memungkinkan perusahaan terutama UKM punya fleksibilitas untuk membangun software defined datacentre (SDDC) di berbagai platform teknologi.Next


(fyk/rou)