WWE Immortals: Ketika Pegulat Jadi Superhero

Jakarta - Apa jadinya jika pegulat WWE (World Wrestling Entertainment) punya kekuatan super atau menjelma sebagai makhluk buas? Nah, inilah yang kemudian terjadi pada game terbaru dari Warner Bros Interactive bertajuk WWE Immortals.

Pada praktiknya, game baku hantam mobile yang baru saja dirilis untuk platform Android dan iOS ini mirip dengan game mobile fenomenal Injustice: God Among Us.


Penggarapannya pun dilakukan oleh studio game yang sama, yakni NetherRealm Studios dengan bantuan Phosphor Games. Jadi kalau boleh dibilang, sebenarnya WWE Immortals ini tak lain merupakan Injustice versi WWE.


Kalau Injustice punya tokoh-tokoh DC Comics ternama, seperti Batman, Superman, dan kawan-kawan, maka kalau WWE Immortals menghadirkan superstar dan diva gulat WWE macam Big Show, Triple H, Roman Reign, Kane, dan tak ketinggalan The Rock.



Game ini dapat di-download secara gratis melalui Google Play Store atau Apple App Store. Namun sedikit catatan, pastikan ketika mendownload game ini ponsel Anda tersambung dengan jaringan WiFi.


Sebab sama halnya dengan game-game combat mobile Warner Bros sebelumnya, WWE Immortals punya ukuran file yang besar, mencapai 1,06 GB. Jadi daripada kuota data Anda habis, sebaiknya diunduh dengan WiFI.Next


(ash/ash)