Zenfone 2 Kebesaran? Asus Siapkan Versi 5 inch

Jakarta - Asus mengumumkan ZenFone 2 dengan bentang layar sebesar 5,5 inch. Namun bagi sebagian besar orang ukuran tersebut dianggap kebesaran. menjawab keluhan tersebut, Asus memastikan varian baru ZenFone 2 bakal punya layar lebih ringkas.

Dibanding ZenFone 2 versi regular, dipastikan perbedaan hanya terletak di bagian layar. Varian baru ZenFone 2 itu akan memiliki bentang layar 5 inch. Namun meski ukurannya menurun, resolusi layarnya sama-sama sudah FHD (1920x1080 pixel).


Sedangkan spesifikasi lain masih sama persis yakni menggunakan prosesor quad core 64 bit Intel Atom Z3580, pilihan RAM 2 GB atau 4 GB, Kamera utama 13 MP dan kamera depan 5 MP, serta dibenakan OS Android 5.0 Lollipop.


Analis menyebut Asus memutuskan menghadirkan ZenFone 2 versi 5 inch karena berkaca dari kesuksesan pendahulunya ZenFone 5. Ponsel yang sekarang dijual di kisaran Rp 2 juta itu memang terbilang laris manis berkat besaran RAM 2 GB yang diusungnya.


Soal harga, seperti detikINET kutip dari Phone Arena, Jumat (23/1/2015), ternyata Asus membanderolnya sama saja dengan versi regulernya yang mengusung layar 5,5 inch yakni sekitar USD 200 atau setara Rp 2,5 juta.


(yud/ash)