Ponsel Samsung akan Dikendalikan dengan Kedipan Mata

Jakarta - Samsung menyiapkan fitur baru untuk perangkat generasi selanjutnya. Perusahaan asal Korea Selatan sepertinya akan memanfaatkan teknologi eye-tracking lebih jauh di perangkat barunya nanti.

Paten terbaru yang didaftarkan Samsung pada Maret 2013, baru saja dipublikasikan US Patent and Trademark Office (USPTO) pekan ini. Dalam paten tersebut dideskripsikan fungsi eye-tracking pada perangkat.


Seperti dilansir News Softpedia, Rabu (8/4/2015), fungsi eye-tracking akan diperluas mulai dari smartphone, tablet, smart TV sampai PC. Dengan fungsi ini, kontrol dan navigasi perangkat bisa dilakukan oleh gerakan mata.


Misalnya, pengguna bisa mengedipkan mata untuk memberi perintah pada smartphone. Melakukan navigasi di seluruh layar juga bisa dilakukan dengan menyapu pandangan ke seluruh layar.


Bayangkan, fitur ini memungkinkan pengguna mengedip sekali untuk mengganti playlist lagu atau mengedip dua kali untuk membuka informasi mengenai artis dan lagu yang didengarkan.


Belum diketahui apakah Samsung benar-benar akan membenamkan fitur canggih ini di gadgetnya. Namun ketika fitur ini nantinya dirilis, kemungkinan Galaxy Note 5 dan Galaxy S7 yang akan pertama kali punya fitur ini.


(ash/ash)