Sepucuk surat undangan telah dikirimkan oleh Google untuk sebuah acara yang akan diadakan pada 15 September. Kali ini acara dihelat bukan di California atau San Francisco, namun di salah satu kota di India.
Ya, bisa ditebak, kendati di undangannya tidak disebutkan secara gamblang namun acara itu tampaknya untuk mengumumkan kehadiran Android One secara resmi. Demikian yang dikutip dari Tech Crunch, Selasa (2/9/2014).
Android One ini sebetulnya adalah patokan model bagi rekanan Google untuk membuat smartphone maksimal namun dengan spesifikasi minimal. Dengan begitu, harga yang ditawarkan pun bisa ditekan serendah mungkin.
Perbedaan Android One dengan Android biasa memang tidak terlalu mencolok. Namun, di platform ini diambil dari Google versi stock dan rekanannya diminta untuk menambahkan aplikasi sendiri.
Android One merupakan sistem operasi yang dapat bekerja maksimal di handset dengan spesifikasi minamal seperti, prosesor quad core, RAM 1 GB, baterai 1700 mAh, menyokong dual SIM dan besaran layar antara 4,3 inch sampai 4.5 inch.
(tyo/ash)