Kandidat Menkominfo Kian Mengerucut

Jakarta - Jelang dilantiknya Joko Widodo sebagai presiden ketujuh Indonesia, nama-nama kandidat menteri yang tadinya berseliweran sekarang kian mengerucut. Termasuk calon yang akan memimpin Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Dari bocoran informasi terpercaya yang diterima detikINET, Jumat (17/10/2014), nama calon yang bakal menjadi Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) sekarang tinggal menyisakan tiga kandidat.


Mereka adalah Gatot S Dewa Broto, Richardus Eko Indrajit, dan terakhir, Rudiantara. Ketiganya berpeluang besar memenangkan hati Jokowi dan Jusuf Kalla untuk mengemban amanah memimpin industri teknologi informasi komunikasi di Indonesia.


Masih dari sumber terpercaya, dari tiga kandidat itu sebenarnya telah dikantungi satu calon kuat yang bakal terpilih dari dua kandidat teratas yang paling diunggulkan.


Namun sayangnya, meski telah dibocorkan, nama calon kuat tersebut diminta untuk tetap dirahasiakan hingga Jokowi mengumumkannya paling cepat sehari setelah pelantikan presiden.


Kira-kira, siapa yang akan dipilih Jokowi untuk menjadi Menkominfo periode 2014-2019? Jawaban pastinya, ya kita tunggu saja tanggal mainnya. Mudah-mudahan pada Selasa 21 Oktober 2014, kita sudah mendapat pengganti Tifatul Sembiring.


(rou/rou)