Sengketa Domain, BMW Somasi Arek Suroboyo

Surabaya - Seorang warga asal Surabaya bernama Benny Muliawan disomasi oleh perusahaan otomotif raksasa dari Jerman, Bayerische Motoren Werke AG (BMW) terkait sengketa penggunaan nama domain internet.

"Saya disomasi terkait penggunaan domain BMW," ujar Benny, konsultan Hak atas Kekayaan Intelektual (HaKI) yang juga direktur sekaligus pemilik BNL Patent, kepada sejumlah wartawan di Surabaya, Sabtu (10/1/2015).


Benny yang biasa disapa dengan inisial namanya, BMw, mendapat surat somasi yang dikirimkan oleh kuasa hukum BMW di Indonesia, Suryomurcito & Co, melalui email berisi gugatan atas penggunaan domain BMw.id.


Dalam surat somasi tersebut, ada empat poin yang ditolak Benny yakni,

Pertama, menghentikan dan menghapus domain milik BMw.id. "Ya nggak

bisa kita hapus, karena memang kita tidak ada niat mencari yang lain,"

tuturnya.


Kedua mengalihkan nama domain BMw.id ke perusahaan raksasa otomotif

dari Jerman itu. "Dia minta balik padahal mereka sudah punya BMW.

Masak saya yang susah-susah membuatnya diminta dia domainnya,"

ujarnya.


Ketiga yakni memberikan pernyatan bahwa Benny tidak boleh melakukan

pelangaran. Keempat, membuat surat pernyataan dibawah materai Rp 6

ribu. "Saya nggak mau, wong kita nggak pernah melakukan pelanggaran," cetusnya.


Next


(roi/rou)