Tim Cook Tak Suka Apple Perang Lawan Samsung




CEO Apple Tim Cook (The Verge)


Jakarta - Perseteruan antara Apple dan Samsung di pengadilan bermula dari kemurkaan Steve Jobs yang menjadi CEO Apple saat itu. Setelah lebih setahun setelah kematiannya, pertempuran itu masih berlanjut.

Memang perang paten tersebut masih bergulir hingga kini, namun ternyata CEO Apple saat ini, Tim Cook, sejatinya tidak menginginkan perang paten dengan vendor asal Korea Selatan tersebut.


Dikutip detikINET dari Bussines Insider, Senin (11/2/2013), Cook paham betul perang dengan Samsung adalah sebuah kerugian. Pasalnya, Samsung adalah mitra besar dan penting bagi Apple.


Sebelum menjadi CEO, Cook yang menjabat sebagai COO aktif dalam mengawasi rantai pasokan. Dia bekerja sama dengan Samsung, sehingga ia cenderung berada dalam posisi yang lebih 'canggung' setelah Apple mengajukan gugatan.


Bukan sekali ini saja, Cook mengungkapkan rasa tidak sukanya terhadap pertempuran dengan Samsung. Hal senada pernah diungkapkannya pada pertengahan tahun lalu.,


"Saya selalu membenci ini, dan saya terus benci hingga saat ini. Kami hanya ingin orang-orang untuk menemukan barang pilihannya sendiri. Jika kita bisa mendapatkan penyelesaian yang adil, saya akan sangat lebih memilih untuk menyelesaikannya dibandingkan perang," ungkapnya saat itu.


( tyo / ash )


Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!