Tampaknya Microsoft tak hanya ingin konsumen beralih menggunakan tabletnya, tetapi juga smartphone berbasis OS Windows Phone. Microsoft kini juga mulai menawarkan untuk membeli handset seperti iPhone, perangkat Samsung, bahkan smartphone BlackBerry.
Seperti dilaporkan Ubergizmo, Kamis (19/9/2013), pengguna yang menukarkan perangkat mereka akan diberi gift card atau voucher senilai USD 350 melalui promosi Microsoft’s Corporate Buyback.
Terbuka untuk semua orang, mereka yang ingin mengikuti program ini hanya perlu memiliki Microsoft Account ID yang bisa daftar secara gratis. Tidak ada keterangan sampai kapan program ini berlangsung.
Sebelumnya, Microsoft menawarkan untuk membeli iPad. Tablet besutan Apple bekas ini, yang masih dalam kondisi bagus, dihargai sedikitnya USD 200 atau di kisaran Rp 2 jutaan.
Uang dibayarkan dalam bentuk voucher yang bisa digunakan untuk membeli tablet Surface. Program ini dilakukan Microsoft di Amerika Serikat dan Kanada sebagai upaya agar Surface laris.
(rns/ash)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!