Dian menjelaskan, foto tersebut diambil di kampung nelayan, Belawan, Sumatera Utara dengan menggunakan kamera Sony Alpha 200 dan lensa Minolta 35-105mm Beercan version.
"Settingan yang dipakai adalah Aperture priority dengan f diset pada f4.5, ISO 100, focal length 85mm dan otomatis shutter speed yang saya dapat adalah 1/1000 pada pukul 14.05 siang dengan cahaya melimpah," urainya kepada detikINET.
Ia juga menggunakan continuous auto focus untuk mengikuti gerakan salah satu anak yang sedang melompat dan merekam moment bahagia anak-anak tersebut.
"Walaupun banjir rob sedang melanda desa mereka, wajah mereka tetap polos, dan bermain bahagia. Dari wajah-wajah polos bahagia itulah saya beri judul photo tersebut, 'We share moment'," jelasnya.
"Semoga moment gembira mereka bisa terbagi dengan Anda," Dian menandaskan.
Menurut pengasuh Klinik Fotografi detikINET, Enche Tjin, foto Dian unggul di momen, komposisi dan ekspresi yang menggambarkan 'Joy' meskipun hidup di kondisi kehidupan yang apa adanya. Next
(ash/ash)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!
