Nike Fuelband akan Dimatikan?

Jakarta - Kabar kurang mengenakkan datang tentang nasib gelang kesehatan Fuelband buatan Nike. Raksasa perlengkapan olahraga asal Amerika Serikat ini dilaporkan akan menghentikan pengembangan Fuelband.

Dikutip detikINET dari VentureBeat, Senin (21/4/2014), sebagian karyawan yang bekerja di proyek Fuelband kena PHK. Menurut sumber terkait, dari 70 karyawan Fuelband, 50 di antaranya dipecat. Sehingga tinggal tersisa 20 orang saja.


Nike mengkonfirmasi bahwa memang terjadi PHK di divisi Fuelband. Namun mereka menyatakan masih akan menjual model Fuelband SE dan merilis warna baru di masa depan. Hanya saja, tidak disebutkan apakah akan ada lagi model anyar Fuelband.


"Nike+ Fuelband SE tetap menjadi bagian penting dalam bisnis kami. Kami akan terus mengembangkan Nike+ Fuelband App, merilis warna baru dan menjual serta men-support sampai di masa mendatang," demikian pernyataan Nike.


Sepertinya, Fuelband dianggap tidak terlalu menguntungkan bagi Nike sehingga tim Fuelband dirampingkan. Harganya yang lumayan mahal serta beberapa review yang menganggapnya tidak begitu bagus membuat Fuelband kurang berkibar.


Kabarnya, Nike tidak akan fokus membuat perangkat Fuelband lagi tapi menyediakan software, yang mungkin saja nantinya akan dimasukkan di jam tangan pintar Apple. Teori ini bukan tanpa alasan mengingat CEO Apple Tim Cook, adalah anggota dewan direksi Nike.


(fyk/ash)