Seperti Apa Kecanggihan Browser di Masa Depan?

Wroclaw, Polandia - Jika dilihat dari sejarahnya, browser yang saat ini ada sudah jauh lebih canggih dari beberapa tahun silam. Lantas, kira-kira seperti apa browser di masa mendatang?

Menurut Krystian Kolondra, Senior Vice President of Products Opera Software, browser akan terus berubah mengikuti perkembangan zaman. Contoh, dulu awal browser hanya dibuat untuk mengakses internet yang hanya memiliki konten teks tanpa gambar.


Kemudian browser dibuat lebih canggih dengan bisa menampilkan gambar, animasi, bahkan video. Dan akhirnya browser pun juga ikut beradaptasi dengan perangkat baru yang mulai bermunculan.


"Dulu kursor pada Opera Mini mungkin sangat membantu, tapi sekarang sepertinya sudah tidak diperlukan," kenang Kolondra, saat ditemui detikINET di kantor Opera di Wroclaw, Polandia.


Ke depannya pun demikian. Kolandra menilai bahwa interface browser terus berubah, contohnya bisa dilihat dari Opera Coast yang dirilis untuk iPad dan iPhone. Browser tersebut menawarkan sistem navigasi yang dioptimalkan dengan sentuhan.


Selain dari sisi antarmuka kemampuan browser pun akan meningkat. Kolondra memprediksi bahwa browser masa depan bisa memprediksi apa yang pengguna inginkan saat ingin membuka suatu situs.


Selain itu di masa mendatang browser juga akan menawarkan fungsi sinkronisasi antara perangkat yang lebih mudah.


(eno/rou)