Himax Gaet Lazada Pasarkan Android Octa Core Pure III

http://us.images.detik.com/content/2014/10/29/317/hilaz46.jpg(ki-ka): Agus Hadsoe dan Sundeep Sahni dari Lazada.


Jakarta - Himax melakukan relaunching ponsel andalannya, Pure III, termasuk pengumuman kolaborasi dengan Lazada untuk memperluas jangkauan pasar ponsel octa core Rp 2 jutaan tersebut.

Gong penjualan Himax Pure III di Lazada telah dimulai 28 Oktober 2014, dimana calon pembeli dapat melakukan registrasi kemudian pada 4 November 2014 mereka dapat melakukan pembayaran.


"Harga di program ini sama dengan harga di situs Himax yaitu Rp 2.388.000," kata Agus Hadsoe, Marketing Manager Himax kepada detikINET.


Agus menjelaskan, kerjasama penjualan Himax Pure III di Lazada ini bersifat eksklusif. Jadi selama program berlangsung, Himax tidak melakukan penjualan dan tidak mendistribusikan ke mitra lain.


"Untuk alokasi stok dalam program ini Himax menyediakan 25 ribu unit," lanjutnya.


Himax Pure III memang cukup menjanjikan. Berbeda dengan kebanyakan smartphone octa core lain yang dipatok di atas Rp 3 jutaan, Himax mengeluarkan Pure III yang diperkuat prosesor real octa core dengan harga Rp 2 jutaan.


Terlebih, ponsel ini tampil beda dengan rotating camera 13 MP. Jadi jika untuk urusan selfie, sepertinya sudah sangat diakomodir dengan kamera primernya.


Himax Pure III dikemas dalam layar seluas 4,7 inch berlapis kaca anti gores DragonTrail – X yang diklaim sudah terbukti ketangguhannya. Bodinya menggunakan bahan polikarbonat dari produsen Finlandia, Perlos, dengan ketebalan 8,6 mm.



(ash/ash)