Ngegame Lebih Canggih Dengan X99-Gaming G1 WiFi

Jakarta - Produsen motherboard, Gigabyte mengumumkan ketersediaan perangkat terbaru di lini X99, yakni X99-Gaming G1 WiFi di pasar komputasi Tanah Air.

"Seri motherboard terbaru kami ini ditujukkan untuk para penggila game, dimana perangkat ini memiliki sejumlah fitur terbaru yang lebih canggih dari generasi sebelumnya, seperti teknologi Quad Channel DDR4," ujar Benny Lodewijk, Product Manager PT. Nusantara Jaya Teknologi di Tee Nine Resto, Jakarta, Kamis (30/10/2014).


Tak hanya itu, X99-Gaming G1 WiFi memiliki dukungan antarmuka M.2 SATA dan SATA Express yang mana menyajikan kecepatan hingga 10 Gb/s. Dengan kedua fitur ini tentunya gamers akan dimanjakan dengan transfer data yang lebih cepat dibanding sebelumnya.


Motherboard ini juga dilengkapi dengan audio berkualitas dari Creative Sound Core 3D yang memiliki OP-AMP yang dapat ditukar pasang. Dengan spesifikasi audio tersebut gamer dapat memperoleh pengalaman bermain game yang lebih baik.


Tak hanya bagus di sektor audio, Gigabyte pun menanamkan chipset LAN Killer e2200. Chipset ini menjanjikan Ping yang lebih rendah dan tidak ngelag bila dibandingkan dengan chipset-chipset lainnya.


Untuk memberikan pengalaman memakai motherboard yang berbeda, Gigabyte menyematkan lampu LED di dalam dan belakang, sehingga lampu ini akan menyala tergantung dari kondisi pemakaian.


X99-Gaming G1 WiFi sudah tersedia di pasar Tanah Air dengan harga yang disarankan mulai USD 300 atau setara USD 3,4 juta sampai USD575 atau setara Rp 6,1 juta.


(tyo/tyo)