Nokia X Ludes dalam 4 Menit

Beijing - Rasanya tak salah bila Nokia memilih mengadopsi platform Android untuk handset terbarunya. Buktinya, Nokia X mampu terjual dengan cepat di Tiongkok.

Situs jual online di negara itu, JD.com, mengaku berhasil menjual Nokia X bak kacang goreng. Bagaimana tidak, stok Nokia X ludes dalam waktu kurang dari empat menit!


Sayangnya, JD.com tidak membeberkan berapa unit Nokia X yang mampu terjual dalam waktu beberapa menit saja. Calon pembeli yang ingin memboyong pun diminta kembali melakukan antrean pada 31 Maret nanti.


Dikutip detikINET dari WP Central, Selasa (25/3/2014), JD.com memang sebelumnya membuka pre order hingga 10 ribu unit, Tapi tentu saja, penjualan perdana Nokia X dari situs itu pasti lebih dari itu.


Sebelumnya, berdasarkan postingan akun resmi Nokia di jejaring sosial China Weibo, sebanyak 1 juta unit handset Nokia X laris dipesan. Nokia di China mulai membuka pre-order sejak beberapa hari lalu dengan harga 599 yuan atau sekitar Rp 1,1 juta.


Setelah di Tiongkok, Nokia X tersebut dipastikan bakal menjejaki Tanah Air hanya dalam hitungan hari lagi.


Kepastian itu diperoleh dari sebuah undangan yang telah disebar Nokia Indonesia kepada sejumlah Media. Di dalamnya terpampang jelas waktu peluncurannya yang didaulat pada 27 Maret 2014 dan berlokasi di bilangan Sudirman, Jakarta.


Dalam undangannya Nokia tidak mentah-mentah mengakui seri Nokia X sebagai pengusung sistem operasi berbasis Android. Hanya sebatas kalimat bertuliskan "akses ke aplikasi Android" yang seakan ingin menunjukkan kemampuan 'Android' yang dimilikinya.


Nokia X sendiri telah dipastikan memiliki 3 varian yang terdiri dari Nokia X sebagai varian terendah dengan layar 4 inch. Diikuti oleh Nokia X+ serta kemudian adalah Nokia XL sebagai varian tertinggi dengan layar 5 inch dan kamera dengan kemampuan 5 MP.


Artikel terkait:

- Faktor X yang Bisa Bikin Android Nokia 'Meledak'

- Nokia Android, Awal Kebangkitan Mantan Raja Ponsel

- Stefan Pannenbecker, Jony Ive-nya Nokia.

(tyo/ash)