HTC One M8 Punya 'Indera Keenam'

New York - Bukan cuma mempercantik tampilan luar dan menggunakan prosesor yang lebih kencang. HTC One M8, juga punya fitur yang mereka sebut 'indera keenam'. Apa itu?

Salah satu ciri khas ponsel HTC adalah dengan hadirnya user interface besutan mereka sendiri bernama Sense. Di M8 ini sudah menggunakan generasi keenam antarmuka tersebut, atau yang akan kenal sebagai Sixth Sense. Apa saja yang ada di dalamnya?


"Sixth Sense punya cara pintar untuk mengetahui konten apa saja yang Anda sukai," buka Jonah Becker, Assistant VP of Design untuk HTC.


Dimulai dengan aplikasi bernama BlinkFeed. Fitur tersebut kini telah ditingkatkan berkat konten yang semakin kaya, hingga kini setidaknya ada 1.000 rekanan konten dengan pengguna aktif mencapai 5,7 juta pengguna.


Kemudian kualitas suara juga semakin baik melalui fitur BoomSound. Fitur ini memiliki chip khusus untuk mereduksi suara bising, dan bisa mengeluarkan detail lebih banyak dari generasi sebelumnya.


Android KitKat yang dikemas dengan HTC Sixth Sense juga diklaim memiliki daya tahan baterai luar biasa, ditambah lagi HTC M8 punya daya modus khusus untuk menghemat energi.


"Anda akan terkejut dengan daya tahan baterainya," tambah Becker kepada sejumlah media, termasuk detikINET yang turut langsung menghadiri peluncuran HTC One M8 di New York, AS.


Jika modus tersebut diaktifkan, maka HTC M8 ini mampu bertahan hingga dua pekan. Bahkan saat baterai tersisa 15%, pengguna masih bisa memakainya hingga 15 jam ke depan berkat fitur 'saver mode'.


Kemampuan mengambil gambar juga ikut terdongkrak berkat Sense generasi terbaru ini. HTC masih menamakannya teknologi Ultrapixel, tapi dengan berbagai sentuhan baru.


Modus pengambilan gambar bisa bermacam-macam, termasuk di dalamnya modus manual yang bisa diatur sesuka hati. Semua modus tersebut semakin lengkap dengan autofokus super cepat, hanya 300ms agar HTC M8 ini bisa menemukan objek yang dibidik. (gah/tyo)