Z9500, Core Switch Ringkas Dell yang Hemat Daya

Jakarta - Selain mengumumkan strategi barunya setelah kembali menjadi perusahaan private, Dell sekaligus membocorkan produk commercial anyarnya yang menyodorkan sejumlah improvisasi signifikan.

Adalah perangkat Core Switch dengan tipe Z9500 yang dibocorkannya ke khalayak media yang hadir. Dibanding seri pendahulunya maupun produk pesaing di kelas yang sama, Z9500 diklaim mampu beroperasi dengan konsumsi daya 50% lebih rendah.


Tak cuma itu, perangkat yang memiliki jumlah port LAN mencapai 132 port ini juga memiliki ukuran yang ringkas yakni hanya selebar 3U. Ditambah lagi Z9500 memiliki dukungan native 10G dan 40G secara line-rate pada seluruh port yang dimilikinya.


“Jadi ini bukan share, tapi line-rate. Artinya tiap port mampu menyodorkan kecepatan maksimal sesuai dukungan native yang dimilikinya,” ujar Sianto Wongjoyo, Business Development Director Large Enterprise Accounts Dell Indonesia di Grand Indonesia, Jakarta, Selasa (25/3/2014).


Selain itu kelebihan Z9500 adalah dukungan terhadap Software Define Networking (SDN) controller. Untuk mempersenjatai Z9500, Dell juga telah menyiapkan SDN yang diberi sebutan Active Fabric Controller dan dapat dioperasikan melalui perangkat server berbasis x86.


Meski belum dikonfirmasi, untuk Core Switch Z9500 konon akan mulai tersedia pada bulan April mendatang. Sementara untuk software Active Fabric Controller, menyusul sekitar kuartal kedua tahun ini atau paling lambat bulan Juni nanti.


(yud/ash)