Obama Belum Tinggalkan BlackBerry

Jakarta - Gedung Putih disebut-sebut tengah bersiap menggantikan BlackBerry milik Presiden Barack Obama, namun kabar ini ditepis oleh otoritas setempat.

Beberapa waktu lalu Gedung Putih dikabarkan tengah melakukan serangkaian uji coba untuk ponsel Samsung dan LG.


Tak disebutkan apa tipe ponsel yang dimaksud, namun apa pun itu diduga akan menjadi pengganti ponsel orang nomor satu di Amerika Serikat.


Sebuah sumber menyebut jika pengujian yang dilakukan masih dalam tahap awal. Perlu waktu beberapa bulan untuk memastikan hasil keputusan pengujian ini, tapi kabar tersebut sudah lebih dahulu ditepis oleh Gedung Putih.


Seperti dilansir Washington Post dan dikutip detikINET, Selasa (25/3/2014), juru bicara gedung putih menampik kabar bahwa Obama akan segera mengganti BlackBerrynya dengan ponsel Android. Memang ada pengujian, tapi bukan untuk pemimpin negeri adidaya tersebut.


Pun begitu, BlackBerry tetap mulai kehilangan pelanggan setia mereka di Amerika Serikat. Hingga kuartal terakhir 2013 lalu, data IDC menyebutkan bahwa BlackBerry hanya memiliki 1% dari total smartphone yang dipasarkan.


Di sisi lain BlackBerry juga sudah mulai ditinggalkan oleh pemerintah AS. Tahun lalu Pentagon mulai mengizinkan para pegawainya untuk menggunakan iPhone dan ponsel Samsung untuk bekerja, dan terakhir langkah tersebut diikuti oleh Departemen Luar Negeri, Badan Keamanan Nasional dan Departemen Keamanan Dalam Negeri.


Artikel Terkait:

-. Ini Fitur Anyar BBM Android & iOS

-. 5 Jurus BlackBerry Agar Tak Mati

-. 5 Pernyataan Ngaco Mantan Bos BlackBerry

-. Ini Pelanggan Paling Berharga BlackBerry.

(eno/ash)