Gebrakan Beats Setelah Dibeli Apple: Tuntut Produsen Headset Palsu!

Jakarta - Headphone besutan Beats Audio memang tak murah. Namun mereknya yang bergengsi membuat banyak user terutama kalangan anak muda dengan kantong pas-pasan ingin memilikinya. Maka, kemudian muncul Beats Audio KW alias palsu untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

Seperti pembuat produk KW lainnya, produsen headset dan earphone Beats palsu membuat barang dagangannya sangat mirip dengan yang asli, dari mulai kemasan hingga logo 'b' yang menjadi ciri khasnya.


Harganya, tentu saja berbeda jauh. Jika Beats yang asli bisa berbanderol mulai dari Rp 1,5 juta untuk earphone-nya saja, produk KW bisa diperoleh dengan harga miring. Yakni paling mahal hanya sekitar Rp 200 ribuan. Karena murah, produk KW pun lebih laris ketimbang yang asli.


Ini yang membuat Beats merasa harus mengambil tindakan. Beats yang belum lama ini diibeli oleh Apple senilai USD 3 miliar atau di kisaran Rp 34,8 triliun, melayangkan tuntutan kepada pabrikan asal Tiongkok yang memalsukan produknya.


Seperti detikINET kutip Ubergizmo, Minggu (13/7/2014), pabrikan ini diketahui sukses meraup untung hingga USD 135 miliar dari menjual headphone dan earphone Beats palsu. Beats menginginkan pabrikan ini berhenti membuat produk yang memakai namanya.


Selain itu, produsen tersebut juga diminta mematikan semua domain yang digunakan pada website yang menjual produk Beats palsu. Tidak disebutkan dengan detail, berapa banyak kerugian yang dialami Beats akibat beredarnya produk KW ini. Namun jika mengingat keuntungan penjualan Beats KW yang mencapai USD 135 miliar, tentunya ini bukan jumlah yang sedikit.


(rns/rou)