Ponsel Rusak, Himax Berani Kasih Garansi Ganti Baru

Jakarta - Membeli ponsel tak cuma terkait harga murah, desain oke dan performa mantap. Namun juga ada pertimbangan dari sisi layanan purna jual.

Nah, hal inilah yang kadang suka dilupakan konsumen. Padahal after sales service akan menjadi hal kritikal untuk keberlangsungan gadget yang digunakan. Siapa tahu suatu ketika ada kerusakan yang melanda?


Bagi vendor ponsel, layanan purna jual juga bisa menjadi daya tarik untuk memikat pelanggan. Bahkan ada yang berani memberi garansi 'barang langsung diganti produk baru'.


Strategi inilah yang dipilih Himax. Meski berstatus vendor ponsel lokal, mereka berani memberi janji garansi barang ganti baru (replace) selama tiga bulan.


"Ini berlaku bagi semua konsumen yang membeli segala tipe ponsel Himax," kata Agus Hadsoe, Marketing Manager Himax kepada detikINET.


Namun bukan berarti segala kerusakan bisa diterima. Adapun untuk kerusakan akibat kesalahan user itu menjadi tanggung jawab pribadi.


"Namun kalau misalkan kerusakan itu karena kesalahan produksi seperti dead pixel, kamera rusak atau lainnya. Itu langsung kita ganti. Tak pakai lama, paling seminggu. Sementara vendor lain rata-rata cuma tiga hari berani memberi garansi replace ini," Agus melanjutkan.Next


(ash/ash)